Pengembangan Sistem Informasi Perpustakaan Berbasis Web Dengan Menggunakan Email Notifikasi di Perpustakaan Institut Teknologi Padang

Detail Cantuman

Text

Pengembangan Sistem Informasi Perpustakaan Berbasis Web Dengan Menggunakan Email Notifikasi di Perpustakaan Institut Teknologi Padang

XML

Penelitian ini dilatar belakangi oleh tingginya angka keterlambatan pengembalian buku di Perpustakaan institut Teknologi Padang. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem yang akan memberi peringatan kepada pemustaka yang sering terlambat dalam mengembalikan buku di perpustakaan agar segera mengembalikan buku tersebut sehingga mereka tidak perlu membayar denda yang cukup besar. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian pengembangan. Prosedur penelitian ini terdiri dari beberapa tahapan yaitu melakukan analisis kebutuhan, membuat rancangan model produk, pembuatan atau pengembangan model produk, dan evaluasi atau uji coba. Produk yang dihasilkan berupa Sistem Informasi berupa web dan pengirimannya melalui gmail untuk Peringatan Keterlambatan Pengembalian Buku. Setelah produk selesai, kemudian di validasi oleh validator dan uji coba lapangan kepada 10 orang pengguna sebagai kelompok kecil dan 50 orang kelompok besar. Berdasarkan hasil evaluasi dari validator dan hasil uji coba terhadap kelompok kecil dan besar, dapat disimpulkan bahwa Pengembangan Notifikasi Denda di Perpustakaan Institut Teknologi Padang untuk Peringatan Keterlambatan Pengembalian Buku dapat dikatakan sudah berhasil dan siap digunakan sebagai media pengiriman pesan peringatan bagi pemustaka yang terlambat dalam mengembalikan buku di perpustakaan tersebut.

Kata Kunci Pengembangan, Notifikasi, Denda di Perpustakaan, Institut, Teknologi Padang.


Detail Information

Item Type
Tugas Akhir
Penulis
Rintia Fulliza - Personal Name
Student ID
1801030076
Dosen Pembimbing
Fauzi - - Dosen Pembimbing 1
Rahmi Yunita - - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Erida - - Penguji 1
Muhammad Nasir - - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
Edisi
Unpublished
Departement
DIII Ilmu Perpustakaan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit Fakultas Adab Dan Humaniora UIN Imam Bonjol Padang : Padang.,
Edisi
Unpublished
Subyek
No Panggil
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail